Mengobati Lovebird Sakit - Bagi anda yang mulai memelihara burung, ada baiknya anda mengetahui kiat-kiat segala macam perawatan burung khususnya perawatan kesehatannya saat sakit. Berikut Samlovebird akan membagikan beberapa ulasan mengenai beberapa jenis penyakit lovebird dan cara mengobatinya :
Mengobati Lovebird Sakit
1. Penyakit Snot
Penyakit yang meyerang bagian mata. Penanganannya sebagai berikut;
- Berikan pakan dan makanan yang baik kaya nutrisi untuk lovebird
- Berikan lovebird antibiotik khusus burung atau beberapa multivitamin yang membantu lovebird tetap sehat. MGS Bird Farm menggunakan Antibiotik Injeksi yang disuntikkan langsung ke tubuh lovebird, obat ini efektif mengobati snot.
- Bersihkan kandang lovebird rutin, karena penyakit mata pada lovebird bisa disebabkan oleh lingkungan yang kotor.
Perawatan pada masa penyembuhan (selama pengobatan) :
- Lakukan penjemuran terhadap lovebird sebentar saja (sekitar 1-2 jam) pada matahari pagi, lakukan jika kondisi angin tidak kencang/hindari dari terkena terpaan angin langsung.
- Setelah dijemur Lovebird di taruh di area yg minim bakal angin serta cahaya matahari, serta jauhkan dari lovebird lain (isolasi) agar tidak menular ke yang lain. kemudian di krodong kembali (krodong setengah saja, karena biasanya lovebird jika full krodong akan malas makan)
- Pemberian makanan bijian seperti umum, Millet Merah, Milet Putih dan Canary sheed (komposisi canary sheed lebih banyak).
- Extra food berikan seperti Eggfood dan Jagung muda tanpa Kangkung dan diberikan tiap hari.
- Setelah Beri vitamin pada air minumnya tiap-tiap hari hingga pulih. Pemberian air minum cukup 1/2 saja.
- Bersihkan mata Lovebird yang sakit dengan kain yang telah di beri air hangat setiap pagi.
- Teteskan/oleskan mata lovebird yang sakit dengan obat tetes atau salep mata 1x satu hari (Misal : Cyndocetrol Salep).
- Untuk pencegahan, baiknya mata yang tidak sakit juga ditetesi obat juga. Kotoran dibersihkan tiap-tiap hari.
2. Nyilet
Penyakit Nyilet adalah penyakit dengan indikasi tubuh lovebird menjadi kurus dan jika di perhatikan pada bagian dada/tulang dada akan sangat runcing dan daging pada bagian dada mengurus, sehingga sering disebut dadanya tajam/silet.
- Penanganan Lovebird Nyilet :
- Berikan Antibiotik, MGS Bird Farm menggunakan Antibiotik Injeksi yang disuntikkan langsung ke tubuh lovebird, obat ini Samlovebird buktikan efektik mengobati penyakit Nyilet, diberikan sehari sekali pada pagi hari setelah dibuka kerodong. Penyuntikan dilakukan terus menerus hingga lovebird sembuh total
- Bersihkan sangkar lovebird, ganti pakan dan air minumnya
- Berikan makanan yang sehat yang disukainya guna membantu proses penyembuhan dan mengembalikan bobot tubuh, MGS Bird Farm selama perawatan biasanya hanya memberi pakan berupa Jagung muda yang dipipil, Canary Sheed dan Egg Food
- Lakukan extra jemur pada pagi hari hingga jam 10 siang
- Setelah penjemuran, letakkan lovebird pada ruangan yang tidak terkena matahari dan jangan di kerodong, jika dikerodong biasanya lovebird akan malas untuk makan, ia akan selalu tidur
- Setelah sore, baru lovebird dikerodong hingga ke esokan harinya
3. Masalah pernafasan
Penyakit jenis ini disebabkan karena gangguan skunder pernafasan yang disebabkan karena adalah virus mycoplasma dan juga bakteri E.Coli. Penanganannya sebagai berikut;
- Burung Lovebird yang terinfeksi penyakit pernapasan segera diisolasi di kandang tersendiri dan diobati agar tidak menular kepada burung-burung kenari yang lain.
- Kontrol sangkar, tempat makan, dan tempat minum dan semua kotoran yang terdapat di dalam sangkar ataupun di dalam wadah makanan/minuman selalu dibersihkan.
- Cuci bersih makanan yang akan diberikan lalu keringkan untuk menghilangkan kemungkinan adanya residu pestisida pertanian yang membahayakan kesehatan burung.
- Ganti minuman yang kotor dengan air yang bersih, segar, sehat, dan tidak mengandung bahan-bahan beracun yang membahayakan kesehatan burung. Air untuk minum direbus terlebih dahulu hingga mendidih untuk membunuh semua jenis bibit penyakit yang terdapat di dalamnya.
4. Berak kapur
Penyakit ini disebut juga dengan nama Pullorum. Jika burung memiliki penyakit ini, Ia akan memiliki feces berbentuk cair seperti kapur. Penanganannya adalah;
- Pindahkan burung ke sangkar isolasi agar tidak menulari yang lain
- Berikan pakan yang sehat dan bersih
- Berikan obat dan multivitamin
5. Bubul
Penyakit ini disebabkan karena bakteri staphylo coccus, biasanya gejala yang sering terjadi adalah timbulnya kuku burung yang memanjang, sisik kulit yang melebar, dan permukaan kaki yang membengkak. Langkah-langkah mengobatki penyakit jamur (bubul) pada kaki lovebird adalah sebagai berikut:
- Peganglah tubuh lovebird secara pelan dan dengan santai hingga lovebird merasa nyaman.
- Cuci kaki lovebird yang jamuran (bubul) dengan air hangat (ulangi beberapa kali) hingga bubul terasa lunak
- Kemudian keringkan, bisa dengan diangin-anginkan ataupun dilap dengan kain.
- Selanjutnya olesi dengan obat luar yaitu salep anti jamur, misalnya: salep88, betason N, canestin,daktarin dan lainnya.
- Semenjak kakinya diberi salep, maka biarkan hingga 2 hari atau jangan dimandikan.
- Setelah 2 hari, cucilah kaki lovebird dengan air hangat, olesi kembali dengan salep, begitu seterusnya selama 3 minggu.
- Tanda-tanda kaki lovebird sudah mulai sembuh yaitu terlihat kakinya yang mengering dan mulai mengelupas, dan akan kembali bersih seperti sedia kala.
Demikian yang dapat Samlovebird sampaikan semoga bermanfaat dan terimakasih sudah membaca artikel Samlovebird kali ini. Cek juga Tips dan Informasi seputar Lovebird lainnya hanya di www.samlovebird.blogspot.com .
Mengobati Lovebird Sakit
1. Penyakit Snot
Penyakit yang meyerang bagian mata. Penanganannya sebagai berikut;
- Berikan pakan dan makanan yang baik kaya nutrisi untuk lovebird
- Berikan lovebird antibiotik khusus burung atau beberapa multivitamin yang membantu lovebird tetap sehat. MGS Bird Farm menggunakan Antibiotik Injeksi yang disuntikkan langsung ke tubuh lovebird, obat ini efektif mengobati snot.
- Bersihkan kandang lovebird rutin, karena penyakit mata pada lovebird bisa disebabkan oleh lingkungan yang kotor.
Perawatan pada masa penyembuhan (selama pengobatan) :
- Lakukan penjemuran terhadap lovebird sebentar saja (sekitar 1-2 jam) pada matahari pagi, lakukan jika kondisi angin tidak kencang/hindari dari terkena terpaan angin langsung.
- Setelah dijemur Lovebird di taruh di area yg minim bakal angin serta cahaya matahari, serta jauhkan dari lovebird lain (isolasi) agar tidak menular ke yang lain. kemudian di krodong kembali (krodong setengah saja, karena biasanya lovebird jika full krodong akan malas makan)
- Pemberian makanan bijian seperti umum, Millet Merah, Milet Putih dan Canary sheed (komposisi canary sheed lebih banyak).
- Extra food berikan seperti Eggfood dan Jagung muda tanpa Kangkung dan diberikan tiap hari.
- Setelah Beri vitamin pada air minumnya tiap-tiap hari hingga pulih. Pemberian air minum cukup 1/2 saja.
- Bersihkan mata Lovebird yang sakit dengan kain yang telah di beri air hangat setiap pagi.
- Teteskan/oleskan mata lovebird yang sakit dengan obat tetes atau salep mata 1x satu hari (Misal : Cyndocetrol Salep).
- Untuk pencegahan, baiknya mata yang tidak sakit juga ditetesi obat juga. Kotoran dibersihkan tiap-tiap hari.
2. Nyilet
Penyakit Nyilet adalah penyakit dengan indikasi tubuh lovebird menjadi kurus dan jika di perhatikan pada bagian dada/tulang dada akan sangat runcing dan daging pada bagian dada mengurus, sehingga sering disebut dadanya tajam/silet.
- Penanganan Lovebird Nyilet :
- Berikan Antibiotik, MGS Bird Farm menggunakan Antibiotik Injeksi yang disuntikkan langsung ke tubuh lovebird, obat ini Samlovebird buktikan efektik mengobati penyakit Nyilet, diberikan sehari sekali pada pagi hari setelah dibuka kerodong. Penyuntikan dilakukan terus menerus hingga lovebird sembuh total
- Bersihkan sangkar lovebird, ganti pakan dan air minumnya
- Berikan makanan yang sehat yang disukainya guna membantu proses penyembuhan dan mengembalikan bobot tubuh, MGS Bird Farm selama perawatan biasanya hanya memberi pakan berupa Jagung muda yang dipipil, Canary Sheed dan Egg Food
- Lakukan extra jemur pada pagi hari hingga jam 10 siang
- Setelah penjemuran, letakkan lovebird pada ruangan yang tidak terkena matahari dan jangan di kerodong, jika dikerodong biasanya lovebird akan malas untuk makan, ia akan selalu tidur
- Setelah sore, baru lovebird dikerodong hingga ke esokan harinya
3. Masalah pernafasan
Penyakit jenis ini disebabkan karena gangguan skunder pernafasan yang disebabkan karena adalah virus mycoplasma dan juga bakteri E.Coli. Penanganannya sebagai berikut;
- Burung Lovebird yang terinfeksi penyakit pernapasan segera diisolasi di kandang tersendiri dan diobati agar tidak menular kepada burung-burung kenari yang lain.
- Kontrol sangkar, tempat makan, dan tempat minum dan semua kotoran yang terdapat di dalam sangkar ataupun di dalam wadah makanan/minuman selalu dibersihkan.
- Cuci bersih makanan yang akan diberikan lalu keringkan untuk menghilangkan kemungkinan adanya residu pestisida pertanian yang membahayakan kesehatan burung.
- Ganti minuman yang kotor dengan air yang bersih, segar, sehat, dan tidak mengandung bahan-bahan beracun yang membahayakan kesehatan burung. Air untuk minum direbus terlebih dahulu hingga mendidih untuk membunuh semua jenis bibit penyakit yang terdapat di dalamnya.
4. Berak kapur
Penyakit ini disebut juga dengan nama Pullorum. Jika burung memiliki penyakit ini, Ia akan memiliki feces berbentuk cair seperti kapur. Penanganannya adalah;
- Pindahkan burung ke sangkar isolasi agar tidak menulari yang lain
- Berikan pakan yang sehat dan bersih
- Berikan obat dan multivitamin
5. Bubul
Penyakit ini disebabkan karena bakteri staphylo coccus, biasanya gejala yang sering terjadi adalah timbulnya kuku burung yang memanjang, sisik kulit yang melebar, dan permukaan kaki yang membengkak. Langkah-langkah mengobatki penyakit jamur (bubul) pada kaki lovebird adalah sebagai berikut:
- Peganglah tubuh lovebird secara pelan dan dengan santai hingga lovebird merasa nyaman.
- Cuci kaki lovebird yang jamuran (bubul) dengan air hangat (ulangi beberapa kali) hingga bubul terasa lunak
- Kemudian keringkan, bisa dengan diangin-anginkan ataupun dilap dengan kain.
- Selanjutnya olesi dengan obat luar yaitu salep anti jamur, misalnya: salep88, betason N, canestin,daktarin dan lainnya.
- Semenjak kakinya diberi salep, maka biarkan hingga 2 hari atau jangan dimandikan.
- Setelah 2 hari, cucilah kaki lovebird dengan air hangat, olesi kembali dengan salep, begitu seterusnya selama 3 minggu.
- Tanda-tanda kaki lovebird sudah mulai sembuh yaitu terlihat kakinya yang mengering dan mulai mengelupas, dan akan kembali bersih seperti sedia kala.
Demikian yang dapat Samlovebird sampaikan semoga bermanfaat dan terimakasih sudah membaca artikel Samlovebird kali ini. Cek juga Tips dan Informasi seputar Lovebird lainnya hanya di www.samlovebird.blogspot.com .
0 Response to "Tips Cara Cepat Mengobati Lovebird Sakit"
Posting Komentar